Sudah Pesan Tiket Pesawat Murah ke Yogyakarta? Berikut Tempat Kuliner yang Wajib di Datangi!

Kota pelajar Yogyakarta memang merupakan salah satu kota yang wajib anda kunjungi ketika liburan tiba, khususnya ketika saat liburan sekolah tiba. Pilihan destinasi menarik dan juga tempat kuliner yang murah dan enak semuanya tersedia disini. Seiring dengan waktunya liburan sekolah anak tiba ada banyak berbagai promo tiket transportasi yang bisa anda dapatkan dan cari di beberapa situs online. Karena biasanya promo menarik untuk pesan tiket pesawat murah memang ada di waktu- waktu tertentu saja. Nah, untuk anda yang sudah melakukan pemesanan tiket ke kota pelajar ini tentunya sangat wajib mengunjungi lokasi wisata, dan khususnya tempat kuliner enak yang ada di yogyakarta. Berikut ulasan tempat kuliner enak dan murah yang kami rekomendasikan.


1. Sate klatak pak pong
Untuk anda yang akan berniat mengunjungi kota Yogyakarta, sepertinya anda sangat wajib untuk mengunjungi tempat kuliner enak yang ada di kota ini, salah satunya sate klathak pak pong. Untuk anda penggemar daging kambing memang sangat pas untuk mengunjungi lokasi yang satu ini, karena sate klathak menyajikan beberapa menu yang memang tidak akan bisa anda dapatkan di kota lainnya. Berbeda dengan sate lain pada umumnya yang ketika dibakar menggunakan tusukan sate, namun untuk jenis sate yang satu ini menggunakan jeruji besi, sehingga daging yang dibakar akan jauh lebih merata kematangannya, tidak hanya itu bumbu minimalis yang dimilikinya semakin menambah kenikmatan di dalamnya.

2. Mangut lele mbah marto
Salah satu kuliner khas yang wajib anda kunjungi ketika datang ke Yogyakarta adalah makanan mangut lele, dimana mangut lele yang sangat direkomendasikan untuk di datangi adalah mangut lele mbah marto yang ada di daerah bantul, selain merupakan lokasi legendaris, mangut lele memiliki rasa yang sangat khas, karena dibakar dan menggunakan kuah kuning, anda pun bisa langsung makan di tempat proses pembuatannya makanannya, dan mengambil hidngan yang sudah disediakan.

3. Angkringan lik man
Salah satu tempat kuliner yang kebanyakan ada di Yogyakarta adalah makanan angkringan, nah, salah satu angkringan yang cukup terkenal di kota yogyakarta sendiri adalah angkringan lik man. Sudah banyak sekali para wisatawan yang selalu berkunjungan di lokasi angkringan satu ini, karena merupakan pelopor pertama angkringan di kota gudeg. Banyak menu yang bisa anda pesan disana, seperti sate usus, gorengan, sate telur, dan makanan lainnya, namun untuk jenis kuliner yang paling banyak peminatnya adalah kopi jos yang melegenda.

4. Gudeg pawon
Jika kita berbicara mengenai kuliner yang ada di kota Yogyakarta, tentunya tidak akan jauh-jauh dari yang namanya makanan gudeg. Karena gudeg merupakan makanan legendaris dan khas dari kota pelajar yang satu ini. Gudeg juga merupakan kuliner yang sangat wajib anda coba dari kota asalnya secara langsung. Meskipun sudah cukup banyak tempat makan gudeg di yogya, namun anda bisa datang ke gudeg pawon, karena tempat kuliner yang satu ini memang sudah melegenda, bahkan sudah sejak tahun 1558, walaupun ketika anda datang ke lokasi ini tempatnya sangat sederhana tapi untuk kenikmatan rasa gudegnya sudah tidak usah diragukan lagi.

5. House of raminten
Untuk anda yang sangat menyukai tempat makanan tradisional namun dengan dengan nuansa café, anda bisa mencoba mendatangi house of raminten. Lokasi kuliner yang satu ini memang memiliki makanan tradisional khas Yogyakarta, namun desainnya elegan akan sangat membuat anda nyaman untuk datang kesana, apalagi anda pun akan dimanjakan dengan suara gending jawan yang akan terus mengalunkan lagu indahnya selama di rumah makan tersebut

Support blog ini dengan cara berbelanja online di di www.tokofaiz.com klik disini www.tokofaiz.com



Baca Juga

Comments

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung

Sering dibaca

12 Ide Usaha Jualan Dengan Menggunakan Motor Roda Tiga Viar

Jasa Tambah Kontak BBM agugus.com Murah hanya 50 ribu rupiah

12 Modifikasi Motor Roda Tiga Untuk Usaha

Alasan Motivasi dan Manfaat Mengikuti Ekstrakurikuler PMR di Sekolah

Jual Atribut Badge PMR Untuk Seragam SMP dan SMA

Tips ketika perjalanan membawa printer

Cara Agar Siswa Tertarik Bergabung Ekstrakurikuler PMR

Desain Topi PMR Wira dan Madya warna apa yang benar

Manfaat yang saya rasakan dari Aktif Blogwalking dan Saling Memberi Komentar

Kumpulan Foto nasi goreng yang menarik unik lucu untuk lomba