Sistem Kerja Blog Sehingga bisa memberikan Penghasilan untuk Pemiliknya

Setelah beberapa mencoba peluang dari internet, yang saya fokuskan sekarang adalah dengan mengelola blog, dari blog telah merasakan penghasilan lumayan untuk sekedar tambahan, tetapi juga merasakan pahitnya, dibuatnya galau dan stres, dari pengalaman tersebut coba berbagi, yaitu yang akan saya ulas disini Sistem Kerja Blog Sehingga bisa memberikan Penghasilan untuk Pemiliknya.

Seringkali orang hanya lihat kesuksesan orang yang sudah bisa menghasilkan dari blog, kemudian tertarik, dan mencobanya, ketika awal mencobanya bingung banyak bertanya, coba-coba belum menghasilkan apa-apa sudah habis banyak buat kuota internet dan lain sebagainya.

Blog bukan alat mencari uang tetapi blog tempat berbagi informasi, berikut penjelasannya

Kalau blog alat mencari uang, orang bisa kaya dengan mudah, tinggal buat blog sebanyak-banyaknya, yang dimaksudkan blog disini adalah sarana atau alat berbagi informasi baik itu pengetahuan ataupun cerita pengalaman yang memberikan informasi kepada pengunjung blog.

Lha itu banyak orang mendapatkan penghasilan dari blog

Itu benar, tetapi bukan dari blog semata, yang memberikan penghasilannya karena isi konten dari blog itu sendiri, banyak orang bisa buat blog diisi konten banyak, tetapi tidak memberikan penghasilan.

Jadi blog bisa memberikan penghasilan untuk pemiliknya, jika blog sudah bertrafik tinggi, bukan hanya buat blog saja. untuk isinya dibutuhkan kreatifitas tinggi untuk menarik perhatian orang agar berkunjung ke blog anda.

Dengan pemahaman yang kurang detail sempurna, ini membuat orang pusing sudah habis kuota internet banyak, sudah menyerah, karena belum berhasil membuat blog yang memberikan penghasilan.

Yang benar bagaimana ? berikut dari segi pencermatan saya ulasan versi saya

Buat blog baik itu dengan domain gratisan ataupun yang berbayar, kemudian tulis apa yang anda kuasai, bisa pengetahuan bisa pengalaman, dengan menulis apa yang dikuasai anda membantu pembaca, bukan menulis yang tidak anda kuasai ini bisa jadi menyesatkan pembaca ini bisa merusak reputasi blog.

Isi konten blog yang berkualitas, memberikan informasi yang bermanfaat, dicari orang, membuat orang setelah membaca artikel anda di blog merasa terbantu, lambat laun blog anda disukai banyak orang, dan lambat laun juga blog anda ramai dikunjungi orang setiap harinya.

Ketika blog ramai setiap harinya, ibaratnya didunia nyata, ketika ada acara, ramai orang disitu bermunculan ada orang jualan, begitu juga blog begitu ramai bisa buat jualan, kalau tidak punya produk jualan produk orang dengan sistem promosi produk orang atau disebut cukup populer iklan di blog.

Kalau didunia online saya contohkan saja facebook, awal buatnya tidak bernilai setelah facebook dirasakan dibutuhkan orang untuk berinteraksi secara online, berjuta-juta orang menggunakan facebook, kemudian seperti diatas ketika ramai bermunculah iklan-iklan, dan dari iklan inilah ada tarif tertentu berupa uang yang masuk ke rekening pemilik facebook.

Lalu Bagaimana jika tertarik ingin mendapatkan uang dari blog

Saran dari saya, buatlah blog, kemudian fokus isi konten blog yang bagus berkualitas informastif, cobalah konsisten isi artikel setiap harinya semampu anda, lebih banyak lebih bagus, dan lihat perkembangannya, jika trafik masih kecil cobalah cari tahu apa yang sedang tren, informasi apa yang sedang dicari orang, topik apa yang sering dicari orang di internet.

Untuk awal fokuslah pada konten isi blog, jangan mencoba berharap uang dari blog dulu, ini bisa menganggu kosentrasi anda dalam membuat tulisan, dan ini bisa juga menurunkan semangat, karena blog tak kunjung menghasilkan, anda menjadi menyerah, maka dari itu saran para master, utamakan konten dulu, ketika sudah ramai pengunjung baru manfaatkan blog anda agar memberikan penghasilan. nasehat ini sering disarankan karena seringkali bagi pemula orientasi ingin sekali menghasilkan uang dari blog.

Untuk pemula dulu saya merasakan memang pahit, sudah menulis siang malam, habis kuota internet, tetapi tidak ada pemasukan, belum perkataan orang yang meremehkan, namun ketika sudah berhasil blog bisa memberikan penghasilan, ini sangat saya syukuri meski tidur penghasilan dari blog tetap mengalir meski jumlahnya masih kecil. dari depan komputer kerjanya digaji, bayangin orang lapangan kalau tidak kerja ya tidak dapat uang.

Cara kerjanya bagaimana blog bisa memberikan penghasilan

Saya ulas yang populer saja, disini para blogger mengidolakan google adsense, sebuah program PPC milik perusahaan raksasa di internet, selain reputasi tidak diragukan lagi, sudah dibuktikan mencetak jutawan dari internet, baca juga Peluang Usaha Online Pencetak Jutawan Hingga Milyaran

Caranya adalah mendaftar menjadi publisher adsense, ketika blog anda memenuhi syarat dan diterima menjadi publisher adsense, anda pasang iklan, iklan dari google muncul, ketika ada yang klik iklan tersebut secara organik, anda mendapatkan komisi yang diakumulasikan sehingga setiap ambang batas pembayaran yaitu $ 100 di kirim bisa melalui western union atau bank, jika anda sama sekali belum paham benar tentang google adsense, berikut ini saya kumpulan ebook tentang google adsense, baca selengkapnya pada download kumpulan ebook google adsense gratis.

Penutup

Sistem Kerja Blog Sehingga bisa memberikan Penghasilan untuk Pemiliknya, anda harus memiliki blog yang memiliki pengunjung yang ramai setiap harinya dan stabil kalau bisa meningkat dari waktu kewaktu agar penghasilan dari blog juga meningkat, ketika blog bertrafik tinggi dari situ bisa dioptimasi salah satunya yang sangat populer dengan menyedikan space iklan, salah satunya melalui program PPC google adsense. sebenarnya masih banyak cara menghasilkan uang dari blog, biar tidak terlalu panjang saya berikan contih salah satu diantaranya.

Sekian coretan dari saya hari ini, mudah-mudahan bisa dipahami dan bermanfaat.
Berbelanja online Perlengkapan Atribut Palang Merah Remaha kunjungi website kami di www.tokofaiz.com klik disini www.tokofaiz.com



Baca Juga

Comments

Post a Comment

Terima kasih sudah berkunjung